Kamis, 12 Februari 2009

Lamborghini Dilepas Mulai Rp 6,7 Miliar


Sedan sport mewah asal Italia, Lamborghini hari ini membuka dealer pertama mereka di Indonesia. Pembukaan dealer ini sekaligus peluncuran 2 mobil mereka yakni Gallardo LP560-4 dan Murcielago LP640.

Dalam siaran pers yang diterima detikOto, Jumat (6/2/2009), untuk Lamborghini Gallardo dilepas dengan harga US$ 568.000 atau setara dengan Rp 6,7 miliar sedangkan Murcielago dijual seharga US$ 798.000 atau setara dengan Rp 9,4 miliar. Harga itu masih merupakan harga off the road di Jakarta.

Tentunya harga yang mahal itu sudah dikompensasi dengan fitur sarat teknologi mobil sport mewah ini.

Kedua supercar tersebut dipastikan akan menarik minat para pecinta supercar premium di Indonesia. Karena keduanya selain memiliki penampilan yang rupawan ternyata juga anugerahi oleh tenaga yang sangat mengesankan.

Bayangkan saja, memunculkan tenaga 560 dk yang menakutkan atau pun meraih kecepatan hingga lebih dari 300 km/jam dapat direngkuh oleh Lamborghini Gallardo LP560-4 dengan amat mudah.

Begitu juga dengan Murcielago LP640 yang dapat mencapai kecepatan maksimal hingga 330 km/jam dengan semburan tenaga mencapai 640 hp.

Sementara dealer yang akan dibuka di Jalan TB Simatupang No. 18, Jakarta ini nantinya akan mengunakan konsep 3S (sales, sarvice & spare part) dimana dalam showroom tersebut nantinya para pemilik Lamborghini dipastikan tidak lagi akan merasa kesulitan dalam melakukan perbaikan dan perawatan kendaraan ataupun penyediaan spare part.
"

Tidak ada komentar: